Hell Yeah Pointer 2 SIMULASI DIGITAL

E-Book

E-BOOK




Buku elektronik ~ Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan informasi yang kita butuhkan. Salah satunya lewat membaca buku.

Namun diera digital ini kita dapat menggunakan ebook untuk menggantikan buku sebagai sumber belajar yang menyenangkan. Apa itu ebook?

Pengertian Ebook


Ebook singkatan dari Electronic book adalah jenis buku elektronik yang berbentuk softcopy yang dapat dibaca melalui perangkat elektronik seperti komputer, smartphone dan handphone.

Tidak jauh beda dengan bentuk buku seperti biasanya, di dalam ebook juga berisi informasi berupa teks dan gambar. Bukan hanya itu saja, didalam buku elektronik juga terdapat video dan audio sebagai pelengkap untuk memahami informasi atau materi dengan mudah.

Ebook atau buku elektronik memiliki berbagai macam format yang dapat dibuka pada perangkat elektronik seperti PDF,TXT,HTML,XML,Mobi, dan masih banyak lagi. Format ebook yang paling sering digunakan adalah ebook dengan format PDF. Karena buku elektronik yang berformat PDF dapat kita buka walau perangkat elektronik yang kita gunakan dalam keadaan offline.

Fungsi Dan Manfaat Ebook


Ada 3 fungsi yang paling menonjol pada buku elektronik, antara lain:
  1. Sebagai media informasi.
  2. Pengungkapan gagasan atau ide baru.

1. Sebagai media informasi


Melalui ebook kita dapat menemukan informasi yang kita cari seperti halnya buku biasa. Bedanya ebook dengan buku biasa adalah isinya. Buku biasa pada dasarnya hanya berisi teks dan gambar. Namun ebook berisi konten multy media seperti teks,gambar,video dan audio.

Selain itu ebook sendiri khususnya yang berformat PDF dan HTML memiliki fitur pencarian yang mempermudah anda dalam mencari informasi yang ingin anda dapatkan. Contohnya blog ini.

Bagi siswa atau pelajar yang cepat bosan dan susah mencari jawaban yang diberikan guru dalam pembelajaran, ebook solusinya. Karena ebook sangat mudah anda pahami daripada buku biasa, selain itu ebook juga sangat menyenangkan dan lengkap untuk kita pelajari.

2. Pengungkapan gagasan atau ide baru


Jika anda memiliki minat ingin membuat sebuah buku untuk mengungkapkan gagasan atau ide baru, namun anda tidak memiliki dana untuk membuat buku di toko buku terdekat. Tidak perlu khawatir, ebook salah satu alternatif untuk anda yang suka menulis dan memiliki ide cemerlang dan gagasan pendapat keren dan bermanfaat.

Bagaimana cara membuat buku elektronik sendiri?

Caranya cukup mudah, pertama silakan anda siapkan browser versi terbaru seperti chrome, mozilla firefox, opera mini, atau sejenisnya.

Setelah itu buat sebuah blog atau web site. Saran saya buat dulu sebuah blog di situs www.blogger.com (wajib memiliki email gmail) setelah selesai silakan buat sebuah postingan. Untuk lebih lengkapnya silakan cari caranya di google.

Biasanya ebook dalam blog berformat HTML dan biasanya hanya bisa dibuka secara online.

Kelebihan Dan Kekurangan Ebook


Adapun kelebihan dan kekurangan ebook yang dapat kita rasakan nanti. Pada pembahasan kali inisaya akan membagikan sedikit tentang kelebihan dan kekurangan dari buku elektronik. Berikut adalah uraiannya.

1. Dapat dibaca kapanpun dan dimanapun


Khusus untuk anda yang suka membaca mungkin kesulitan saat membawa banyak buku untuk dibaca. Dengan adanya ebook anda tidak perlu kesulitan membawa berbagai macam jenis buku kesukaan anda. Cukup dengan sebuah perangkat yang bisa internetan dan memiliki ruang penyimpanan yang cukup anda bisa membaca ribuan informasi dalam satu perangkat elektronik.

Dengan begitu anda dapat dengan mudah membacanya dimanapun dan kapanpun yang anda mau.

2. Yang pastinya aman dan abadi


Punya banyak buku tapi sering hilang diambil orang atau lupa naruhnya dimana. Kalau tidak hilang sebagian isinya mungkin dimakan rayap sehingga anda akan kesulitan saat mencari informasi yang ingin anda dapatkan.

Lewat ebook anda tidak perlu khawatir lagi jika informasi yang anda cari hilang, basah atau dimakan rayap. Karena pada dasarnya ebook itu adalah softcopy yang sifatnya awet dan tidak mudah rusak.

Bahkan ebook dapat anda wariskan ke anak anda nanti.

Namun jikalau perangkat elektronik anda punya banyak virus kemungkinan besar file buku elektronik anda akan hilang. Tapi, jangan khawatir. Kalau ebooknya hilang ya tinggal anda download lagi dan simpan di perangkat elektronik anda.

3. Gratis dan mudah didapat


Ingin sekali punya koleksi buku yang banyak? Tapi masalahnya tidak punya uang untuk membelinya? Tidak perlu khawatir, download saja ebook di situs buku elektronik seperti amazon.

Tidak perlu khawatir kalau tidak punya uang, karena di internet banyak sekali bertebaran berbagai macam informasi yang ingin anda dapatkan. Semua itu anda bisa dapatkan dengan percuma, tanpa dipungut biaya sepeserpun. Sekarang anda dapat mengoleksi buku kesukaan dalam bentuk ebook.

Tapi beberapa ebook yang bagus mungkin tidak gratis untuk anda download. Karena beberapa ebook juga ada yang berbayar, tergantung pencipta ebooknya juga.

Terus kekurangan dari ebook apa? Kekurangannya hanya satu, jikalau anda salah dalam memilih ebook kemungkinan besar anda mungkin mendapatkan informasi yang dangkal alias sedikit dan tidak akurat. Maka dari itu downloadlah ebook dari sumber yang dipercayai saja.

Website

Website




1. Cara Membuat Website

Sebelum membuat website, hal yang harus Anda persiapkan adalah Hosting + Domain. Jika Anda bingung apa itu Hosting, maka kita bisa mengibaratkan Hosting itu ibarat Rumah untuk menyimpan barang-barang (file) dan Domain ibarat Nama Jalannya, agar pengunjung bisa berkunjung.

Untungnya hampir semua penyedia layanan website sekarang ini sudah menyediakan paket lengkap, yaitu mereka sudah menyiapkan Hosting dan Domain menjadi satu, jadi pesan Hosting dapat gratis Domain. Karena kita nyari yang gratisan jadi kita gak akan dapat Domain, melainkan hanya akan mendapat SubDomain (ada embel-embelnya, semacam blogspot.com atau wordpress.com).

Kembali ke Topik, untuk Cara Membuat Website.
  1. Kunjungi situs penyedia Layanan pembuatan Website, disini akan saya beri contoh menggunakan situs penyedia layanan yang cukup populer di Indonesia, yaitu IDHostinger. Langsung saja kunjungi http://www.idhostinger.com/
  2. Setelah terbuka, selanjutnya klik Buat Akun. Letaknya ada di pojok kanan atas, dekat form login.
  3. Di halaman ini Anda diwajibkan mengisi. NamaE-mail dan Password Anda. Isikan sesuai tempatnya. Jangan lupa centang, Saya setuju dengan Ketentuan Penggunaan Layanan.
  4. Selanjtunya, kita buka Tab Baru dan masuk ke Email kita, untu mengaktivasi Akun kita. Nanti ada dua Email dari yang dikirim oleh IDHostinger, Anda lihat saja yang pertama atau yang paling bawah
  5. Tingal Anda klik atau salin link tersebut ke Address Bar dan klik Enter.
  6. Disini kita akan disuruh memilih Paket Hosting yang akan kita pakai nanti untuk Membuat Website. Karena kita hanya akan Membuat Web untuk Belajar saja, maka kita Order saja yang Paket Gratis.
  7. Kalau diatas kita sudah memesan Hostingan makan setelah itu kita akan diberi hadiah SubDomain. Untuk SubDomainnya ada banyak pilihan, silahkan Anda pilih yang paling cocok atau sesuai dengan selera Anda. Lalu klik Buat
  8. SubDomain + Hosting Anda akan dibuat, jadi tunggu hingga muncul pemeberitahuan 'Akun telah dibuat 100%' di pojok kanan bawah
  9. Selanjutnya, silahkan Anda klik Lihat Hasil.
  10. Dari sini kita sudah berhasil membuat akun untuk membuat Websitenya, namun kita belum memesan Hosting + SubDomain atau dengan kata lain suah berhasi Mendaftar / Membuat Website. Namun kita harus melanjutkan untuk mengisi website kita dengan Artikel atau File. Caranya dengan mengklik tombol Kelola
  11. Maka Anda akan dibawa ke Cpanel (Control Panel). Disinilah tempat Anda mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan website Anda. Mulai dari :
    • Menambah Subdomain
    • Parkir Domain
    • Impor Website
    • Impor Database
    • Mengatur Halaman Error

Dan masih banyak lagi. Namun kita tidak akan membahas fitur-fitur yang ada di Cpanel ini (butuh watu berhari-hari). Tujuan kita masuk Cpanel adalah untuk mengambil Data mengenai : 'Nama pengguna'

Lihat dan silhkan Anda Catat (kalau bisa dikertas atau buku).

2. Cara Upload File ke Website Menggunakan FTP

Untuk mengupload suatu file kedalam Website atau lebih tepatnya kedalam Hosting (rumah) sebenarnya cukup mudah, yaitu cukup dengan mengklik File Manajer dan tinggal Anda pilih file yang akan Anda Upload.

Tapi yang jadi masalah bagaimana jika kita ingin mengupload file kedalam Hosting saat kita menggunakan HandPhone ? tentu kita tidak mungkin masuk File Manajer yang ada disediakan IDHostinger, karena ada beberapa Javascript yang harus dijalankan, dan itu tidak mungkin dijalankan di browser Handphone (operamini / ucbrowser).

Maka dari itu, disini kita akan meminta bantuan FTP. FTP Online ini fungsinya menjadi perantara, Antara file yang akan kita upload dengan Hosting yang sudah kita pesan tadi (tanpa melalui file manajer).

Mohon maaf disini saya akan memberikan screenshotnya dari tampilan PC, tapi sebenarnya sama persis kok tampilannya antara di PC dan Handphone, karena saya sering membuka di HP juga.

Untuk Upload filenya mealalui FTP Online tentunya kita harus memilih 1 dari ribuan FTP Online yang ada di Internet, disini saya memutuskan untuk memilih Net4India karena sudah support https dan yang terpenting adalah sangan HandPhone Friendly (nyaman dan tidak terlalu berat jika dibuka melalui hp).

Sekarang, langkah-langkah Cara Upload File ke Website atau Hosting menggunakan FTP Online.
  1. Buka https://ftp.net4india.com
  2. Tadi sebelumnya saya menyuruh Anda untuk mencatat 'Nama pengguna' bukan ? gunanya ya untuk mengisi Login Panel di FTP ini. Ada tiga form yang harus Anda isi.

    FTP server: Isikan Nama Domain Anda
    Username: Isikan Nama Pengguna
    Password: Isikan Password

    Setelah semua terisi silahkan Anda klik Login.

    * yang dimaksud password disini adalah password saat Anda mengisi SubDomain, jadi bukan password saat Anda membuat akun IDHostinger.
  3. Setelah klik Login, maka Anda akan masuk kedalam direktori root.
  4. Di direktori (folder) ini Anda tidak bisa mengupload apapun, andai kata bisa upload, Anda tidak akan bisa mengaksesnya melalui url (tidak bisa diakses umum), karena filenya berada di dalam. Solusinya Anda klik dulu public_html.
  5. Disinilah tempat untuk mengatur halaman depan website Anda. Cara Mengaturnya, pertama-tama Anda hapus dulu default.php yang ada di direktori public_html ini. Ohya, default.php ini isinya adalah ucapan selamat datang yang otomatis dibuat oleh pihak IDHostinger, jadi kita hapus saja tidak masalah.
  6. Centang filenya dan pilih Delete. Lalu pilih Submit, dan klik Back untuk kembali ke public_html.
  7. Langkah selanjutnya tinggal kita upload file kita ? tapi file apa yang akan kita upload ? jangan kuatir disini saya akan memberikan script / kode html untuk membuat halaman depan website, oya kode ini bukan buatan saya melainkan buatan master problogiz, yang juga sudah valid HTML5. Langsung saja ini dia kodenya.
  8. <!DOCTYPE html>
    <html lang="en">

    <head>
    <meta charset="utf-8">
    <title>Page Title</title>

    <!-- meta tags -->
    <meta name="keywords" content="">
    <meta name="description" content="">

    <!-- stylesheets -->

    <style>
    /* ~~~~~~~~~ layout ~~~~~~~~~~ */
    #container {width: 960px;margin: 20px auto;background: #fff;padding: 30px;overflow: hidden;}

    /* ~~~~~~~~~ header ~~~~~~~~~~ */
    #main-navigation {border-bottom: 5px solid #3942A3;margin: 20px 0;}
    #main-navigation ul {overflow: hidden;width: 100%;list-style: none;font-size: 1.6em;}#main-navigation li {float: left;}
    #main-navigation li a {background: #3972A3;margin: 0 5px 0 0;padding: 5px 30px;display: block;color: #000000;text-decoration: none;}
    #main-navigation li.current a {background: #666;}
    #main-navigation li a:hover {background: #777; }

    /* ~~~~~~~~~ article ~~~~~~~~~~ */
    article {width: 100%;overflow: hidden;}
    section {float: left;width: 500px;}

    /* ~~~~~~~~~ aside ~~~~~~~~~~ */
    aside {float: right;width: 310px;}

    /* ~~~~~~~~~ footer ~~~~~~~~~~ */
    footer {width: 840px;margin: 20px auto;font-size: 1.4em;text-align: right;}

    /* ~~~~~~~~~ common ~~~~~~~~~~ */
    body, select, input, textarea {font: 0.625em/1.4 tahoma, verdana, arial, helvetica, sans-serif;color: #333;}
    body {background: #ccc;}
    h1 {font-weight: normal;color: #666;font: 3.2em/1.4 georgia, 'times new roman', times, serif;margin: 0.2em 0 0;}
    h2 {font-weight: normal;color: #666;font: 2.4em/1.4 georgia, 'times new roman', times, serif;margin: 0.2em 0; }
    section p, section ul, section ol,
    aside p, aside ul, aside ol {font-size: 1.4em;margin: 1em 0;}
    section ul {margin-left: 1em;}
    section ol {margin-left: 1.4em;}

    /* ~~~~~~~~~ generic ~~~~~~~~~~ */
    html, body, address, blockquote, div, dl, form, h1, h2, h3, h4, h5, h6, ol, p, pre, table, ul,
    dd, dt, li, tbody, td, tfoot, th, thead, tr, button, del, ins, map, object,
    a, abbr, acronym, b, bdo, big, br, cite, code, dfn, em, i, img, kbd, q, samp, small, span,strong, sub, sup, tt, var, legend, fieldset {margin: 0;padding: 0;}
    img {vertical-align: bottom;}
    img, fieldset {border: 0;}
    html {overflow-y: scroll;}
    header, nav, section, article, figure, aside, footer {display: block;}
    </style>

    <!-- javascript -->
    <script src="js/jquery-1.3.2.min.js"></script>

    <!--conditional-->
    <!--[if IE]>
    <script src="js/html5.js"></script>
    <![endif]-->
    </head>

    <body class="home">

    <div id="container">
    <header id="page-header">
    <h1>Judul Blog</h1>
    <nav id="main-navigation">
    <ul>
    <li class="current"><a href="#">Home</a></li>
    <li style="color: red;"><a href="#">About</a></li>
    <li><a href="#">Menu</a></li>
    <li><a href="#">Portfolio</a></li>
    <li><a href="#">Contact</a></li>
    </ul>
    </nav>
    </header>
    <article id="page-content">
    <section>
    <hgroup>
    <h2>Pemahaman HTML5</h2>
    <h2>Demo HTML5 Template</h2>
    </hgroup>
    <p>Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vivamus ac iaculis erat. Maecenas id fermentum odio. Class aptent taciti sociosqu ad litora torquent per conubia nostra, per inceptos himenaeos.</p>
    <h2>HTML 5 Item</h2>
    <ul>
    <li>Lorem ipsum dolor sit amet</li>
    <li>Lorem ipsum dolor sit amet</li>
    <li>Lorem ipsum dolor sit amet</li>
    </ul>
    <ol>
    <li>Lorem ipsum dolor sit amet</li>
    <li>Lorem ipsum dolor sit amet</li>
    <li>Lorem ipsum dolor sit amet</li>
    </ol>
    </section>
    <aside>
    <h2>Artikel Terkait</h2>
    <p>Aliquam id lorem ac tellus fringilla bibendum et at turpis. In ut auctor justo. Integer ac quam sed est semper hendrerit.</p>
    </aside>
    </article>
    </div>

    <footer>
    Footer
    </footer>

    </body>
    </html>

    Pertama Anda copy paste dahulu seluruh script diatas, selanjutnya paste kan kedalam aplikasi moby explorer (ini yang biasa saya pakai kalau mengedit text di hp) atau Anda bisa juga menggunakan editor yang gratis lainya, edit yang perlu diedit setelahs selesai di edit seve dengan nama index.html (tulis persis dengan apa yang saya tulis, jangan diganti Index.html atau ind3x.html)
  9. Setelah Anda save sekarang saatnya Anda upload, caranya mudah saja, klik Upload.
  10. Dan selanjutnya pilih Choose File (ada 2 tulisan choose file, anda pilih yang atas karena itu nanti file yang diupload tidak akan dikompres / meminimalisir file rusak). Dilanjut dengan mengklik tombol Submit.

    Jika muncul tulisan :
  11. Checking files: 

    File index.html is OK

    Transferring files to the FTP server: 

    File index.html has been transferred to the FTP server using FTP mode FTP_ASCII


    Berarti file sukses diupload, itu artinya kita sudah berhasil mengubah halaman depan Website yang kita buat. Kalau tidak percaya cek saja Website Anda.


Microsoft Excel

Microsoft Excel





Pengertian Microsoft Excel 
Microsoft excel adalah Program aplikasi pada Microsoft Office yang digunakan dalam pengolahan angka (Aritmatika).Microsoft Excell sangat membantu kita dalam menyelesaikan permasalahan yang mudah sampai dengan yang rumit dalam bidang administratif khususnya. Microsoft Excel adalah aplikasi pengolah angka yang dikeluarkan oleh Microsoft Corporation.
Microsoft Office Excel memang dikenal dengan penggunaan rumus-rumus atau formula dalam lembar kerjanya. Penggunaan rumus yang efektif akan memudahkan Anda dalam membuat laporan pekerjaan dengan menggunakan MS Excel. Formula atau rumus MS Excel adalah keunggulan tersendiri untuk aplikasi ini, dengan kemampuannya dalam mengolah data melalui perhitungan matematis yang sangat beragam fungsinya.

Kelebihan Ms Excel: 

  1. Mempunyai kemampuan menampung data yang cukup besar dengan 1 juta baris dan 16.000 kolom dalam 1 sheet. Jadi dalam 1 sheet bisa menampung jawaban 1 juta responden dan 16 ribu jawaban/pertanyaan. 
  2. Microsoft excel mempunyai Format yang paling populer dan fleksibel jadi sebagian besar software data entry ada fasilitas konversi ke format excel atau format lain yang bisa dibaca excel. Atau jika dibutuhkan kita bisa konversi balik dari excel ke software statistik lainnya. 
  3. Microsoft Excel mempunyai program penggunaan rumus yang sangat lengkap sehingga mempermudah pengolahan angka untuk menghasilkan dokumen yang lebih canggih. 
  4. Dengan Pivot Tables, kita bisa kerja lebih efektif karena semua tabel summary yang kita rencanakan bisa kita buat dahulu walaupun data belum masuk semua. Setiap ada data masuk otomatis pivot table akan me-refresh sehingga tabel akan terupdate sendiri


    Kekurangan Ms Excel:
  1. Software pengolah angka ini berbayar atau tidak gratis.
  2. Aplikasi ini memerlukan banyak memory (RAM) dan proccessor yang besar (CPU).
  3. Untuk membuat kolom baru yang berisi pengkategorian dari sebuah kolom/jawaban pertanyaan, atau membuat filter responden; kita harus membuat rumus excel baik rumus matematika, logika maupun text. Banyak orang yang tidak suka dengan hal ini karena di SPSS misalnya, kita dengan mudah untuk melakukan filter atau pengkategorian jawaban baru.

Menjelaskan Fungsi Menu dan Ikon Pada Program Microsoft Excel

Program pengolah kata Microsoft Excel memiliki sembilan menu yang terdapat bar atau baris menu. Kesembilan menu itu: File, Edit, View, Insert, Format, Tools, Data, Window, dan Help. Masing-masing menu memiliki submenu perintah yang masing-masing sub perintah tersebut memiliki fungsi tersendiri yaitu antara lain:

1.      MENU FILE

1) New                  :  Perintah untuk membuat lembar kerja baru
2) Open                : Perintah untuk membuka dokumen
3) Close                : Perintah untuk menutup jendela workbook
4) Save                 : Perintah untuk menyimpan data
5) Save As           :Perintah untuk menyimpan data yang belum memiliki nama
6) Save As Web Page : Perintah untuk menyimpan kedalam halaman web
7) Save Workspace : Perintah untuk menyimpan sebagai file workspace
8) File Search      :  Perintah untuk mencari file workbook
9) Permission      : Perintah untuk melihat apa yang akan disetting dalam halaman pengelolahan data tersebut
10) Web Page Preview :  Perintah untuk melihat lembar kerja yang akan dicetak
11) Page Setup      : Perintah untuk mengatur setting halaman
12) Print Area       : Perintah untuk menentukan lembar kerja yang akan dicetak
13) Print Preview   : Perintah untuk melihat lembar kerja yang akan dicetak
14) Print                : Perintah untuk mencetak data
15) Send To           : Perintah untuk mengirimkan file
16) Properties       : Perintah untuk Membuat ringkasan file yang aktif
17) Exit                   : Perintah untuk menutup program Microsoft Excel

2.      MENU EDIT

1) Undo           : Perintah untuk membatalkan perintah terakhir
2) Redo           : Perintah untuk membatalkan perintah Undo
3) Cut              : Perintah untuk memotong naskah
4) Copy           : Perintah untuk membuat duplikat naskah
5) Office Clipboard : Perintah untuk menampilkan jendela Cilpboard
6) Paste           : Perintah untuk pasangan Cut dan Copy
7) Paste Spesial : Perintah untuk membantu perintah Copy dan Cut
8) Paste as Hyperlink : Perintah untuk membantu perintah Copy dan Cut dengan Hyperlink
9) Fill               : Perintah untuk mengisi data pada sel dan range pada lembar kerja
10) Clear          : Perintah untuk menghapus data
11) Delete        : Perintah untuk menghapus dan memindahkan data
12) Delete Sheet    : Perintah untuk menghapus sheet
13) Move or Copy Sheet : Perintah untuk memindahkan dan menyalin sheet pada lembar kerja
14) Find          : Perintah untuk mencari data
15) Replace    : Perintah untuk mengganti data
16) Go To       : Perintah untuk memindahkan sel yang aktif ke sel yang lain

3.      MENU VIEW

1) Normal             : Perintah untuk menampilkan lembar kerja pada posisi normal
2) Page Break Preview :  Perintah untuk melihat hasil pemotongan halaman lembar kerja
3) Task Pane         : Perintah untuk membuka tampilan perintah
4) Toolbars           : Perintah untuk menampilkan toolbar
5) Formula Bar     : Perintah untuk memunculkan baris rumus
6) Status Bar         : Perintah untuk memunculkan status bar
7) Header and Footer : Perintah untuk membuat header dan footer
8) Comments         : Perintah untuk memunculkan toolbar comment dan reviewing lembar kerja
9) Custom Views   : Perintah untuk menyimpan area cetak pada workbook
10) Full Screen      : Perintah untuk menampilkan layer secara penuh
11) Zoom                 : Perintah untuk mengganti ukuran lembar kerja

4.      MENU INSERT

1)  Cell                 : Perintah untuk menyisipkan sel
2)  Rows             : Perintah untuk menambah beris sel
3)  Columns       :  Perintah untuk menambah kolom
4)  Worksheet   :  Perintah untuk menyisipkan lembar kerja
5)  Chart             :  Perintah untuk membuat grafik
6)  Symbol         :  Perintah untuk menyisipkan symbol
7)  Page Break   :  Perintah untuk membuat halaman yang terpotong
8) Function        :  Perintah untuk memasukkan rumus fungsi logika
9)  Name             :  Perintah untuk memberi nama range data
10)Comment      :  Perintah untuk memberi catatan pada lembar kerja
11)Picture            :  Perintah untuk menyisipkan gambar
12)Diagram         :  Perintah untuk membuat diagram
13)Object             :  Perintah untuk memasukkan gambar
14)Hyperlink      :  Perintah untuk menghubungkan berkas dengan file

5.      MENU FORMAT

1) Cell                  :  Perintah untuk membuat format sel
2) Low                 :  Perintah untuk mengatur tinggi baris
3) Column          :  Perintah untuk mengatur lembar kolom
4) Sheet               :  Perintah untuk memformat sheet
5)  Auto Forma  :  Perintah untuk membuat format table
6) Conditional Formating:  Perintah untuk memformat nilai data sel
7) Style                :  Perintah untuk mengubah data pada lembar kerja

6.      MENU TOOLS

1)  Spelling             :  Perintah untuk memeriksa data
2)  Research           :  Perintah untuk mencari file
3)  Error Cheking  :  Perintah untuk mengecek kesalahan
4)  Track Changes :  Perintah untuk melihat pengubahan oleh orang lain
5)  Compare and Merge Workbooks : Perintah untuk menggabungkan beberapa workbook
6)  Protection         :  Perintah untuk mengamankan data
7)  Online Colaboration :  Perintah untuk menyusun pertemuan beserta penjadwalannya
8)  Goal Seek          :  Perintah untuk mengubah nilai rumus
9)  Scenarios          :  Perintah untuk membuat ringkasan pada Microsoft Excel
10) Formula Auditing :  Perintah untuk meletakkan rumus dengan menggunakan nilai pada sel aktif, mengatur sel dan meletakkan data ke rumus
11) Makro               :  Perintah untuk menjalankan program makro
12) Add-Ins             :  Perintah untuk mengaktifkan atau non aktifkan add – ins
13) Auto Correct Option :  Perintah untuk menampilkan perintah auto corret
14) Custommize     :  Perintah untuk mengatur toolbars
15) Options              :  Perintah untuk membuka menu dan tabulasi

7.      MENU DATA

1) Short            :  Perintah untuk mengurutksn data
2) Filter            :  Perintah untuk memfilter data
3) Form            :  Perintah untuk menambah atau mengurangi data
4) Subtotal       :  Perintah untuk menghitung sub total
5) Validation    :  Perintah untuk membatasi jenis data yang dimasukkan
6) Table            :  Perintah untuk membuat table
7) Text to Columns    :  Perintah untuk membuat naskah text menjadi berkolom
8) Consolidate            : Perintah untuk mengkonsolidasi data
9) Group and Outline   :  Perintah untuk menggabungkan data
10) Pivot Tabel and Pivot Chart Report    : Perintah untuk membuat table dan grafik pivot
11) Import External Data     : Perintah untuk mengimpor data luar
12) Refresh Data         : Perintah untuk menyegarkan kembali data dari luar

8.      MENU WINDOW

1)  New Window      :  Perintah untuk menampilkan lembar kerja yang di edit
2)  Arrange               :  Perintah untuk mengatur jendela
3)  Unhide                :  Perintah untuk menampilkan kembali workbook yang di hidden
4)  Split                     :  Perintah untuk membagi lembar kerja
5)  Freeze Panes      :  Perintah untuk membuat supaya sel dibawah dapat terlibat

9.        MENU HELP

1)  Microsoft Excel Help        :  Perintah untuk menampilkan office assistant
2)  Show the Office Assistant   :  Perintah untuk melihat keterangan dari topic yang dipilih
3)  Microsoft Excel Online     :  Perintah untuk online
4)  Contact Us                        ;  Perintah untuk bantuan pada Microsoft
5)  Check for Updates            ;  Perintah untuk mengupdate
6)  Detect and Repair             ;  Perintah untuk mendeteksi dan memperbaiki Microsoft Excel
7)  About Microsoft Office Excel            : Perintah untuk melihat penjelasan tentang Excel

Microsoft Excel Shortcut Keys

Sama seperti pada program Microsoft Office lainnya, pada Microsoft Excel pun  apabila kita ingin supaya lebih cepat dalam menyelesaikan suatu pekerjaan/ pengetikan/ entri data,  pada perintah-perintah tertentu  akan lebih cepat kalau menggunakan shortcut key (jalan pintas), atau bagi anda yang biasa bekerja lebih banyak menggunakan keyboard.
Berikut adalah daftar shortcut key untuk Ms Excel :

  • Ctrl + A Memiilih / menyeleksi seluruh isi dari worksheet  (select all)
  • Ctrl + B Membuat Bold area / sel yang diseleksi
  • Ctrl + I Membuat  italic area / sel yang diseleksi
  • Ctrl + K Menyisipkan link.
  • Ctrl + U Membuat garis bawah  area / sel yang diseleksi
  • Ctrl + P Menampilkan kotak dialog print untuk memulai mencetak.
  • Ctrl + Z Membatalkan langkah/tindakan terakhir.
  • F2 Edit sel yang dipilih
  • F5 Menuju ke sel tertentu. Sebagai contoh, E7.
  • Shift + F5 Memunculkan kotak pencarian
  • F7 Memeriksa ejaan teks yang dipilih dan/ atau dokumen
  • F11 Membuat Chart
  • Shift + F3 Membuka jendela rumus Excel
  • Ctrl + Shift + ; Memasukan waktu saat ini.
  • Ctrl + ; Memasukan tanggal.
  • Alt + Shift + F1 Membuat Worksheet baru.
  • Ctrl + 5 membuat strikethrough sel /area yang dipilih
  • Ctrl + F9 Minimize jendela window
  • Ctrl + F10 Maximize jendela window
  • Ctrl + F6 Beralih di antara file excel yang sedang dibuka
  • Ctrl + Page up Memilih  Sheet ke arah kiri
  • Ctrl + Page down Memilih  Sheet ke arah kanan
  • Ctrl + Tab Beralih di antara Dua atau lebih file exel yang terbuka
  • Alt + = Membuat rumus untuk jumlah semua sel di atas
  • Ctrl + ' Memasukan nilai di atas ke dalam sel sel yang dipilih.
  • Ctrl + Shift + ! Format nomor dalam format koma.
  • Ctrl + Shift + $ Format angka dalam format mata uang.
  • Ctrl + Shift + # Format nomor dalam format tanggal
  • Ctrl + Shift + % Format nomor dalam format persentase
  • Ctrl + Shift + ^ Format nomor dalam format ilmiah.
  • Ctrl + Shift + @ Format nomor dalam format waktu.
  • Ctrl + Arrow key  Pindah ke bagian berikut teks.
  • Ctrl + Space  Pilih seluruh kolom.
  • Shift + Space Pilih seluruh baris.

Rumus-rumus dan penggunaannya pada Microsoft Excel

  1. Penggunaan rumus pada excel yang paling mudah yaitu operasi penjumlahan dan pengurangan, caranya cukup gampang yaitu menambahkan sell satu dengan lainnya,, contohnya (=A1+A2)

  2. Count, merupakan rumus untuk menghitung banyak angka(hanya angka) dalam sebuah range. Contoh =count(A2,A5)

  3. Counta, dugunakan untuk menghitung banyak data (dpt berupa angka atau huruf) dalam sebuah range dan caranyapun masih sama dengan count. countif, dugunakan untuk menghitung banyak data dengan criteria tertentu, misalnya dalam sebuah range ada beberapa sell yang sama, maka kita dapat menentukan ada berapa banyak sell yang sama tersebut. Contoh =countif(B15:B20,criteria sma yg dicari)

  4. Sumif, digunakan untuk menghitung jumlah data dengan criteria tertentu dan kemudian data yang sama tersebut ditotalkan, caranya cukup dengan memasukkan rangenya, criteria yg sma, kemudian masukkan range yg akan dijumlahkan. contoh; =SUMIF(F17:F22,2,F17:F22)

  5. sum, yaitu rumus yang digunakan untuk menjumlahkan total dari beberapa range,,
    contohnya saja =SUM(A1:A5)

  6. min, yaitu rumus yang digunakan untuk mengetahui variable angka yang paling kecil, caranya dengan menggabungkan beberapa range dari yang ingin diketahui jumlah yang paling kecilnya, contoh =min(A2:A17)

  7. Max, merupakan kebalikan dari min, caranya pun juga sama contoh; =max(A5:A15)

  8. Right, yaitu penggunaan untuk mengambil beberapa karakter dari sebelah kanan, caranya dengan memasukkan text atau juga sell yang dipilih. contohnya; =right(B15,3)

  9. Mid, yaitu penggunaan untuk mengambil beberapa karakter dari tengah, cukup memasukkan teks/sellnya kemudian masukkan start num/dimulai dari karakter berapa dan terakhir masukkan isi berapa karakter ingin diisi, contoh; =mid(A5,2,5)

  10. Left, ini adala kebalikan dari right, yaitu mengambil karakter dari sebelah kiri, contoh =left(A1,3)

  11. Hlookup, merupakan rumus untuk mengambil rumus dari table secara horizontal. Caranya kita harus menentukan range table yang akan jadikan pedoman, dan kemudian tekan f4 di range tersebut guna untuk mengunci range tersebut agar nantinya ketika dicopy rumusnya tidak error. Yang harus dilakukan yaitu, mengisi lookup value,table array,rowindeksnum,dan range lookupnya

  12. Vlookup, merupakan kebalikan dari hlookup, dengan mengambil rumus secara vertical. Dan caranya pun juga masih sama dengan Hlookup

  13. IF, merupakan penggunaan rumus yang menurut saya agak sulit karena rumusnya adalah yang paling panjang dan juga menggunakan logika, caranya kita harus menentukan terlebih dahulu apa saja yang ingin  dibuatkan logikanya. Kemudian isi logical test, value is true, da kemudian value is false
Operator Matematika yang Sering Digunakan (Rumus Dasar)

Rumus merupakan bagian terpenting dari Program Excel ini, karena setiap tabel dan dokumen yang Kita ketik akan selalu berhubungan dengan rumus dan fungsi. MS Excel memang sangat diunggulkan dalam menampung data-data yang bersifat numerik. Maka dari itu, di dalam MS Excel pun terdapat Operator dasar Matematika dan ini biasanya disebut sebagai rumus standar. Operator matematika yang akan sering digunakan dalam Rumus Microsoft Excel adalah sebagai berikut:

No
Operator
Fungsi
Contoh Penggunaan
1
+ (ikon plus)
Penjumlahan
=A1+A2
2
- (ikon minus)
Pengurangan
=A3-A4
3
* (ikon bintang)
Perkalian
=A5*A6
4
/ (ikon garis miring)
Pembagian
=A7/A8
5
^ (ikon caret)
Pangkat
(angka berapapun yang berada di cell A9 akan dipangkat 2
6
% (ikon persen)
Prosentase
=A1*10% (gunakan sesuai dengan keb

  • Menu
  • Menu
  • Menu
  • Menu